
Ketua IKASWARA Kabupaten Raja Ampat, Edy Sutopo menyampaikan Vaksin Covid-19 aman karena telah teruji oleh BPOM dan telah mendapatkan label Halal dari MUI.
“Saya mendukung program vaksinasi yang dilakukan oleh Pemerintah Pusat karena telah diuji oleh BPOM dan telah mendapatkan pernyataan Halal dari MUI. Sehingga tidak ada yang perlu dipermasalahkan lagi”, ungkap Edy Sutopo saat ditemui di Kab. Raja Ampat (16/1/21).
Namun saat ini banyak beredar Hoax terkait dengan Vaksin Covid-19. Beberapa kelompok menyatakan bahwa Vaksin Covid-19 berbahaya bagi tubuh manusia. Untuk itu Ketua IKASWARA tersebut menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Raja Ampat mendukung program tersebut.
“Masyarakat jangan terpengaruh oleh isu-isu yang menyatakan Vaksin Covid-19 berbahaya bagi tubuh manusia dan mengikuti program vaksinasi di Kabupaten Raja Ampat agar terbebas dari Covid-19”, tutupnya. Selain itu, Pemerintah Daerah Kabupaten Raja Ampat akan melakukan sosialisasi berkala kepada masyarakat terkait manfaat program vaksinasi Covid-19, baik secara lisan maupun memasang banner/spanduk ditempat umum agar masyarakat dapat memahami manfaat program vaksinasi tersebut.